Pil KB Andalan: Solusi Pil KB Yang Bagus

Pil KB Andalan: Solusi Pil KB Yang Bagus

Pil kontrasepsi atau biasa disebut dengan pil KB merupakan pil yang memiliki kandungan hormon tertentu yang dapat mengubah cara kerja pada tubuh serta mencegah kehamilan. Salah satu pil KB yang bagus yang bisa dijadikan alternatif pilihan adalah pil KB Andalan dan banyak diminati oleh kebanyakan wanita yang sudah menikah.

Saat memilih pil KB memang tidak boleh sembarangan. Pemilihan pil KB yang bagus dapat disesuaikan dengan kondisi tubuh. Hal ini untuk mengantisipasi cara kerja pil KB agar lebih efektif dan maksimal sesuai dengan kebutuhan. Selain itu juga harus sesuai dengan petunjuk dan arahan dari dokter.

Pil KB Andalan Mencegah Kehamilan Lebih Besar

Pil KB Andalan sering digunakan oleh wanita Indonesia karena sudah terbukti efektifitasnya dalam mencegah kehamilan. Banyak wanita yang mempertimbangkan untuk menggunakan pil KB Andalan karena mampu mencegah kehamilan lebih besar. Ini disebabkan karena pada tubuh wanita mengandung ethinylestradiol atau versi sintesis dari hormon alami yaitu estrogen dan progestin.

Kedua hormon tersebut dikenal mampu mengatur siklus menstruasi pada wanita serta memiliki peran penting dalam mengatur tingkat hormon yang mempengaruhi kehamilan.

Perpaduan antara kedua hormon tersebut memiliki tiga tahap cara kerja yaitu mencegah terjadinya pembuahan pada sel telur, mempersulit sperma masuk ke rahim karena menebalnya leher rahim dan terakhir mengubah lapisan dinding rahim agar sel telur yang dibuahi tidak menempel di dalam rahim.

Pil KB Andalan sering digunakan sebagai kontrasepsi darurat karena hormon lovonorgestrel pada pil KB ini bekerja dengan cara mencegah pelepasan sel telur pada siklus menstruasi.

Dengan panduan yang tepat, pil KB Andalan akan bekerja sangat efektif untuk mencegah atau menunda kehamilan. Pil KB Andalan menjadi pil KB yang bagus dan sangat disarankan bagi kamu yang ingin mengonsumsi pil kontrasepsi daripada menggunakan alat kontrasepsi.

Cara pemakaian pil KB Andalan ini juga sangat mudah yaitu dengan meminum pil pada hari pertama menstruasi dan mengikuti panduan pada bagian belakang kemasan. Setelah itu bisa dilanjutkan dengan mengonsumsi setiap hari. Alangkah baiknya jika konsumsi pil KB pada waktu yang sama setiap hari untuk menjaga efektifitasnya.

Manfaat menggunakan pil KB Andalan

Tak hanya mencegah kehamilan, pil KB memiliki beberapa manfaat sebagaii berikut ini:

1. Dapat Meminimalisir Masalah pada Kulit

Pada umumnya wanita mampu memproduksi hormon seks pria. Namun yang membedakan adalah pada jumlahnya yang cenderung lebih sedikit daripada pria. Akan tetapi banyak juga wanita yang memproduksi hormon pria dalam jumlah lebih banyak dibandingkan dengan wanita lainnya.

Banyaknya hormon pria yang dimiliki oleh wanita ternyata dapat menimbulkan jerawat dan pertumbuhan rambut yang berlebih. Dengan mengonsumsi pil KB ini akan memperlambat produksi hormon seks pria. Sehingga dapat digunakan sebagai obat jerawat dan meminimalisir pertumbuhan rambut berlebih seperti kumis dan rambut tangan atau kaki.

2. Menstruasi Lebih Teratur

Siklus menstruasi pada wanita sering berubah-ubah disebabkan karena pengaruh berat badan, obat-obatan, stress, dan kondisi kesehatan yang menurun. Tak jarang banyak wanita juga yang tidak mengalami menstruasi yang sama setiap bulannya.

Dengan meminum pil KB dapat mengatasi ketidakstabilan siklus menstruasi sehingga mudah diprediksi. Bahkan bisa membuat menstruasi lebih teratur lagi setiap bulannya.

3. Mengatasi Migrain Akibat Menstruasi

Pada umumnya saat mengalami menstruasi, wanita seiring mengalami migrain. Pil KB ini mampu mengatasi sakit kepala migrain yang muncul saat sedang menstruasi.

Ternyata kondisi migrain ini disebabkan karena penurunan hormon estrogen pada saat menstruasi. Kombinasi pil KB bisa menjadi alternatif solusi untuk membantu menyeimbangkan kadar hormon.

4. Mampu Meredakan Endometriosis dan Sindrom Polikistik

Endrometriosis adalah kondisi dimana jaringan normal di endometrium tumbuh ke luar rahim. Inilah yang mengakibatkan menstruasi terkadang terasa sangat menyakitkan. Bahkan bagi kondisi tubuh wanita yang lemah bisa mengakibatkan lemas dan pingsan.

Dengan mengonsumsi pil KB dapat meminimalisir rasa sakit dan menghambat pertumbuhan endometrium. Saat mengalami sindrom ovarium polikistik, pil KB yang bagus bermanfaat untuk menurunkan kadar hormon testosteron dan membantu siklus menstruasi lebih teratur.

5. Mencegah Anemia Defisiensi Besi

Saat mengalami mesntruasi, terkadang wanita kerap mengalami pendarahan yang berlebih. Kejadian tersebut dapat memengaruhi kesuburan wanita dan memerlukan penanganan yang serius. Jika tidak, tubuh akan kekurangan zat besi sehingga menyebabkan produksi sel darah merah menurun. Hal tersebut bisa mengakibatkan anemia defisiensi besi.

Dengan menggunakan pil KB mampu mengatasi kondisi tersebut sehingga dapat meminimalisir jumlah darah yang keluar saat menstruasi.

6. Mengurangi Resiko Terkena Kanker

Mengonsumsi pil KB dalam kurun waktu lama bisa mencegah terkena penyakit kanker ovarium, rahim, dan usus besar. Tak hanya itu saja, pil KB dapat mencegah resiko terkena kista ovarium, penyakit payudara non-kanker dan radang panggul.

Jenis Pil KB Andalan

1. Pil KB Andalan FE

Pil KB Andalan FE merupakan jenis pil KB yang menggunakan metode kontrasepsi oral bagi wanita dan harus diminum setiap hari. Pil KB jenis ini juga dilengkapi dengan perlindungan ganda yaitu dapat mencegah kehamilan serta memenuhi zat besi pada tubuh.

Cara penggunaan pil KB Andalan FE yaitu dengan meminum pil pada hari pertama menstruasi. Ikuti petunjuk pada belakang kemasan dan lakukan konsumsi setiap hari di waktu yang sama.

2. Andalan Postpil

Kontrasepsi Andalan Postpil merupakan pil KB yang berfungsi untuk mencegah kehamilan tanpa menggunakan alat kontrasepsi sebagai perlindungan. Caranya dengan meminum dua tablet sekaligus dalamm waktu paling lambat lima hari. Efektifitas yang ditimbulkan akan semakin cepat jika segera dikonsumsi.

Andalan Postpil bekerja dengan cara mencegah masuknya sperma ke dalam sel telur sehingga mencegah terjadinya pembuahan. Sperma akan sulit masuk karena dinding rahim semakin mengental.

3. Pil KB Andalan Laktasi

Pil KB Andalan Laktasi adalah pil KB yang digunakan khusus ibu menyusuii karena mengandung hormon progestin dengan dosis yang rendah. Cara penggunaannya yaitu dengan mengonsumsi 6 minggu setelah melahirkan. Pil KB ini dikonsumsi pada hari pertama saat menstruasi dengan mengikuti petunjuk di kemasan.

lendir rahim semakin kental karena kandungan hormon progesteron semakin meningkat sehingga mobilitas sperma menurun dan tidak dapat bertemu dengan sel telur. Hal ini mencegah terjadinya ovulasi

Pil KB Andalan Laktasi memiliki sejumlah manfaat berlebih diantaranya adalah menjadikan produksi ASI tidak kering, memengaruhi jumlah produksi ASI, dan tidak menyebabkan bayi mengalami diare. Selain itu ASI yang diberikan kepada bayi tetap terjaga kualitasnya.

Pada intinya Pil KB Andalan Laktasi ini tetap efektif mencegah kehamilan tanpa mempengaruhi produksi ASI bagi ibu yang baru melahirkan. Apabila dikonsumsi secara rutin maka akan melindungi terjadinya kehamilan lagi saat masa menyusui.

Berita & Artikel Lain

Berita & Artikel Lain